kita akan bertemu di tengah pesta pora
di tengah kemabukan yang menggila
dimana kekuasaan adalah kekuatan bersama
dimana peraturan adalah garis yang mengayomi
dimana suara digunakan untuk saling mendengar
dimana tembok runtuh
dan tak ada absolutisme
hanya akan ada dunia yang dinamis
dengan tarian yang berwarna warni
kita akan segera bertemu
segera setelah kekuatan yang mengalahkan kebenaran
kembali terkubur dalam-dalam
dan orang banyak memilih untuk berpesta
merayakan kemerdekaan tanpa definisi
Minggu, 06 Juni 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar